Apa Penyebab Wanita Hamil Sering Susah Buang Air Besar dan Bagaimana Solusinya?

0
733

Bukan rahasia lagi, jika keluhan susah buang air besar atau sembelit adalah salah satu kondisi tidak mengenakkan yang sering dialami para ibu hamil, terutama pada saat sudah memasuki trimester kedua kehamilan. Oleh karena itu, sangat penting bagi ibu hamil untuk mengetahui penyebab susah buang air besar tersebut, dan cara mengatasinya.
susah bab saat hamil
Sebenarnya ada beberapa hal yang menjadi penyebab susah buang air besar saat hamil. Salah satunya adalah meningkatnya hormon progesterone. Dimana kondisi ini dapat mempengaruhi relaksasi otot, sehingga memperlambat gerakan usus dan membuat proses pencernaan makanan menjadi lebih lama hingga pada akhirnya menyebabkan sembelit. Nah, untuk lebih jelasnya silahkan simak uraian lengkapnya di bawah ini.

Penyebab Susah Buang Air Besar saat Hamil

Selain peningkatan hormon progesterone yang terjadi saat kehamilan, terdapat beberapa faktor lainnya yang dapat menyebabkan susah buang air besar saat hamil, diantaranya adalah:

• Rahim Yang Membesar
Seiring bertambahnya usia kehamilan, janin pun berkembang. Hal ini akan membuat rahim semakin membesar. Dengan keadaan rahim yang semakin besar dapat menekan usus dan rektum (tempat penampungan feses sebelum dikeluarkan melalui buang air besar), sehingga mengganggu proses pengeluaran kotoran.

• Kurang Mengonsumsi Air Putih
Sebagian besar ibu hamil cenderung merasa malas untuk minum air putih, apalagi dengan kondisi perut yang mudah merasa kembung akibat melambatnya gerakan usus. Maka dari itu, disarankan bagi ibu hamil untuk memperbanyak konsumsi air putih selama masa kehamilan agar terhindar dari sembelit dan dehidrasi.

• Pengaruh Pola Makan
Tanpa disadari, ibu hamil mungkin menjadi sangat pemilih terhadap makanan selama hamil, sehingga tidak mau mengonsumsi makanan yang seharusnya dibutuhkan oleh tubuh, misalnya makanan berserat. Ibu hamil disarankan banyak mengonsumsi makanan yang mengandung serat dan mengatur pola makan yang bergizi seimbang untuk mencukupi kebutuhan nutrisi dan mencegah sembelit.

• Mengonsumsi Zat Besi
Mengonsumsi suplemen zat besi memang baik untuk mencegah penurunan jumlah sel darah, terlebih untuk para ibu hamil yang mengalami anemia. Namun, efek samping yang muncul akibat mengkonsumsi suplemen zat besi selama kehamilan dapat memperburuk sembelit dan membuat ibu hamil merasa mual.

• Kurang Bergerak
Kebanyakan ibu hamil menjadi malas untuk beraktivitas dan bergerak Karena perut yang membesar dan berat badan yang juga semakin bertambah. Hal itu dapat membuat ibu hamil lebih berisiko mengalami susah buang air besar selama masa kehamilan.

• Stress
Memikirkan hal-hal yang membuat cemas dan khawatir, dapat menyebabkan ibu hamil mengalami stress. Oleh karena itu disarankan bagi ibu hamil untuk menjaga pikirannya agar tetap positif dan rileks, karena stress dapat memberikan dampak buruk bagi kesehatan ibu maupun janin, juga dapat menyebabkan susah buang air besar.

Bagaimana Cara Mengatasi Susah Buang Air Besar saat Hamil

Mengatasi masalah susah buang air besar saat hamil tidak boleh sembarangan, karena dapat memberikan pengaruh pada kondisi kesehatan janin yang ada di dalam kandungan. Untuk itu, cobalah untuk melakukan beberapa cara alami terlebih dahulu, sebelum menggunakan obat-obatan. Berikut adalah beberapa cara alami yang bisa dilakukan di rumah.

  • Mengonsumsi makanan yang mengandung serat tinggi, seperti contohnya beras merah, buah, sayuran, kacang-kacangan, dan sereal.
  • Perbanyak konsumsi air putih minimal 12 gelas per hari.
  • Lakukan olahraga ringan minimal tiga kali dalam seminggu, sekitar 20 hingga 30 menit. Namun ada baiknya untuk mengkonsultasikan hal ini terlebih dahulu ke dokter kandungan untuk mengetahui olahraga apa yang sesuai dengan kehamilan Anda.
  • Jika sedang mengonsumsi suplemen prenatal dan tidak sedang mengalami anemia, Anda bisa memilih suplemen yang mengandung zat besi lebih rendah. Utamakan mencukupi kebutuhan zat besi dari asupan makanan, seperti daging, telur, kacang merah, sayur dan buah.
  • Tidak menahan rasa ingin buang air besar, dan segera ke toilet saat mulai terasa ingin BAB.

Susah buang air besar yang terjadi saat hamil pada umumnya tidaklah berbahaya. Namun, jika mengalami sembelit dalam kondisi parah, disertai dengan nyeri perut, diare, keluarnya lendir atau darah saat buang air besar, maka segera lakukan pemeriksaan ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini