5 Aplikasi / Software Terbaik Untuk Merekam Layar Monitor PC / Laptop

0
945

GadoGadoAsin.com – Merekam aktivitas layar komputer PC / Laptop terkadang kita lakukan untuk kebutuhan-kebutuhan tertentu seperti membuat tutorial ataupun sekedar aktifitas gaming yang ingin di rekam untuk di share dengan orang lain.

Untuk merekam aktivitas pada layar komputer kita memerlukan bantuan aplikasi atau software yang profesional dan memiliki banyak fitur agar hasil rekaman monitor kita bagus dan dapat dinikmati oleh user lain.

Berikut ini saya berikan rekomendasi aplikasi atau software yang mempunyai banyak fitur untuk merekam layar komputer atau laptop kita:

5 Software Terbaik Untuk Merekam Aktivitas Pada Layar Komputer:

1. CamStudio
CamStudioAplikasi ini cukup ringan untuk merekam layar pc dan tampilannya juga cukup user friendly. Aplikasi ini juga memiliki kualitas yang sangat tinggi mulai dari banyak fitur dan dapat menghasilkan kualitas video yang bagus dengan format video AVI.

2. BandiCam
BandiCamSoftware ini merupakan aplikasi berbayar atau premium. Namun harganya cukup terjangkau untuk dibeli dan fitur didalamnya juga sangat mumpuni. Selain itu, pada update terbarunya BandiCam telah dilengkapi dengan fitur chroma key dimana fitur ini sangat memanjakan para gamers yang sering live dan ingin menampilkan video dirinya dengan background yang transparan.

3. Free Screen Recorder
FreeScreenRecorderSama seperti CamStudio, aplikasi ini sangatlah ringan untuk merekam aktivitas layar komputer ataupun laptop kita. Bahkan, aplikasi ini diklaim lebih ringan dari CamStudio dan sangat cocok untuk membuat tutorial, presentasi.

4.Open Broadcaster Software
OBS StudioAplikasi yang satu ini lebih dikenal dengan nama OBS Studio. Aplikasi ini mempunyai fitur yang sangat bagus dimana kita dapat merekam layar monitor kita sambil live di Facebook secara langsung.

5. Camtasia Studio
Camtasia StudioSoftware yang satu ini merupakan aplikasi paling favorite dari semua aplikasi diatas. Karena software ini mempunyai fitur-fitur yang sangat lengkap termasuk recording layar, editing video, dan masih banyak lagi fitur lainnya.

Demikian adalah 5 aplikasi perekam layar komputer yang dapat kami rekomendasikan untuk sobat semua. Semoga dapat menambah wawasan dan pengetahuan seputar cara merekam layar PC atau Laptop dengan mudah.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini